KKN Mahasiswa UIN Raden Fatah Di Baturaja

oleh -1,719 views

Baturaja MODERN TERKINI- Pada masa transisi New Normal ( Adaptasi kebiasaan baru ), dari pandemi virus Corona . Maka segala aktivitas berjalan seperti biasa dengan mengutamakan protokol kesehatan. Begitu juga kegiatan perkuliahan dari kampus UIN ( Universitas Islam Negeri ) Raden Fatah Palembang.

 

Pada hari ini Kamis 18/06/20 mahasiswa UIN Raden Fatah memulai KKN ( Kuliah Kerja Nyata ) di Bumi Sebimbing Sekundang secara mandiri . Adapun diantara mahasiswa yang mengikuti KKN adalah
Ranti Indah Saputri Jurusan S1 Perbankan Syariah Fakultas Ekonomi dan Bisnis Islam, Anjani Prity AL Yevri Jurusan S1 Perbankan Syariah Fakultas Ekonomi dan Bisnis islam, Delatri Aini Jurusan Manajemen Pendidikan Islam
Fakultas Ilmu Tarbiyah dan Keguruan, Ratih Neta Efrika Jurusan S1 Ekonomi Syariah Fakultas Ekonomi dan Bisnis Islam.

Baca Juga :  Polisi Kepung Rumah Bandar Narkoba, Puluhan Paket Shabu Diamankan

Hari ini para mahasiswa tersebut melapor ke BPBD ( Badan Penanggulangan Bencana Daerah) OKU guna untuk berkoordinasi dengan pihak terkait dalam kegiatan KKN mahasiswa UIN Raden Fatah Palembang, di Baturaja. Mereka di terima oleh Amzar, S.IP, M.Si Kepala BPBD OKU . Dalam arahannya Kepada mahasiswa agar mahasiswa dalam melaksanakan KKN memberikan edukasi kepada masyarakat tentang pentingnya protokol kesehatan.

Amzar,S.IP, M.Si juga mengarahkan mahasiswa untuk bekerja sama dengan Organisasi SOS ( Solidaritas OKU Sehat ) Organisasi yang peduli dengan kesehatan yang di ketuai oleh Drs. Rozali sekaligus yang akan mengkoordinir mahasiswa selama melaksanakan KKN di Baturaja.

Baca Juga :  Lihat Korban Tertidur Pelaku Kuras Isi Warung, Disergap Team Singa Ogan Polres OKU Polda Sumsel

Di kesempatan hari ini Mahasiswa langsung turun ke posko covid-19 yang berada di simpang jembatan Ogan tiga untuk mengedukasi masyarakat dengan cara membagikan masker dengan di bantu aparat TNI , Polri , DLLAJ.

Reporte : Atik

Print Friendly, PDF & Email

No More Posts Available.

No more pages to load.