Aktivitas “Running” Lari Tokoh Pemuda OKU

oleh -1,622 views

Baturaja, Modern Terkini- Lari jarak jauh adalah bentuk lari terus menerus pada jarak setidaknya 3 kilometer (1,8 mil). Secara fisiologis, olahraga ini sebagian besar bersifat aerobik dan membutuhkan stamina serta kekuatan mental.

Aksi “Running” Lari tokoh pemuda OKU

Tokoh pemuda OKU anggota Komunitas Lari Tapi Sangar ( Kolak Pisang ), Edy Ersan ( Atay ) melakukan aktivitas hobby Running ( Berlari ) lintas kecamatan yang ada di Kabupaten OKU Minggu 24/10/2021. Kegiatan Running ini sudah menjadi kebutuhan bagi suami dari seorang Bidan ini.

Baca Juga :  Radja Gowes Baturaja Ukir Sejarah

Rute yang dilalui start dimulai dari Lorong Modern Kelurahan Kemalaraja, Taman kota , Pasar pucuk ( Atas) Kecamatan Baturaja Timur, Kelurahan Saung Naga, Desa Laya, Desa Batu Putih, Desa Sukamaju Kecamatan Baturaja Barat, Desa Penantian, Desa Bandar, Desa Penyandingan, Desa Mekarsari, dan Finish di Desa Kungkilan Kecamatan Sosoh Buay Rayap. Jarak tempuh yang dilalui Running ini adalah 23,5 KM.

Aktivitas ini untuk mengajak warga masyarakat mencintai olahraga khususnya nya lari . Olahraga lari ini sangat murah dari sisi biaya dan juga bisa dilakukan oleh semua kelompok umur yang ada di masyarakat. Apalagi di masa pandemi ini kita harus menjaga imunitas tubuh dengan berolahraga.

Baca Juga :  Rapat Paripurna V DPRD Kab. OKU Tahun 2021, Tetapkan Bupati dan Wakil Bupati Terpilih
Rute yang dilalui Running Tokoh Pemuda OKU

“Ini sudah menjadi kebutuhan di samping itu untuk mengajak masyarakat terutama yang kami lalui dalam running ini. Aktivitas ini adalah bagian dari memasyarakatkan olahraga dan mengolahragakan masyarakat. Apalagi di masa pandemi ini kita harus menjaga imunitas ( kekebalan tubuh ) terhadap penyakit terutama covid-19” pungkas Edy Ersan ( Atay).

Reporter : Fahri

Print Friendly, PDF & Email

No More Posts Available.

No more pages to load.