Kepala ATR/BPN OKU Timur Turut Kehilangan Atas Meninggalnya Ferry Mursyidan

oleh -727 views

Martapura, Modern Terkini, Polda Metro Jaya mengungkap kronologi Ferry Mursyidan Baldan ditemukan meninggal dalam mobil, yang terparkir di basement VIP Hotel Bidakara, Tebet, Jakarta Selatan. Zulpan menjelaskan, almarhum Ferry ditemukan pada Jumat (2/12/2022) pukul 13.43 WIB.

“Memang mobil itu parkir di VIP Hotel Bidakara dari semalam, karena ada kegiatan PMI yang juga dihadiri Pak Jusuf Kalla dan dihadiri Pak Ferry Mursyidan Baldan juga,” kata Zulpan.

Selepas acara tersebut sampai ditemukan petugas satpam, mobil masih dalam kondisi terparkir di area parkir VIP Hotel Bidakara. Satpam Hotel Bidakara kemudian memeriksa dalam mobil tersebut melalui kaca jendela.

Baca Juga :  Hendak Kekebun, Nahas Diserang Beruang

“Ternyata ditemukan ada orang terlihat seperti tertidur, kemudian digedor tidak ada respons. Diambil langkah dibuka, ternyata ditemukan sudah meninggal dunia,” jelasnya.

Meninggalnya mantan menteri Agraria dan Tata Ruang/ Kepala Badan Pertanahan Nasional ( ATR/BPN ) turut membawa duka bagi pegawai instansi di kabupaten OKU Timur.

Menurut Kepala ATR/ BPN kabupaten OKU Timur Mahyudin . Ketika di temui di kantor nya Selasa 06/12/2022 mengatakan kami turut berduka atas meninggalnya mantan menteri Agraria Tata Ruang Kepala Badan Pertanahan Nasional Ferry Musyidan Baldan.

Baca Juga :  Doddy Reza Alex Nurdin, Resmi Buka Musda X Golkar OKU

“Kami merasa kehilangan sosok seorang pemimpin yang telah banyak sumbangsih nya bagi Negara Kesatuan Republik Indonesia ini terutama di bidang Pertanahan Nasional” ujar Alumni SMPN 27 Palembang Angkatan ’92

Kami telah banyak menyerap arahan dan bimbingan dalam melaksanakan tugas sehari -hari. Almarhum adalah sosok pemimpin yang patut kita teladani bersama.(fik)

 

Print Friendly, PDF & Email

No More Posts Available.

No more pages to load.