Diduga Proyek BanGub 3,77 M, Asal Jadi Belum Selesai Sudah Ambruk , Masyarakat Resah

oleh -4,428 views

Baturaja, Modern Terkini- Proyek betonisasi sungai yang sering mengakibatkan banjir di kelurahan Sekar Jaya kecamatan Baturaja Timur. Disambut baik oleh warga yang terdampak langsung. Karena proyek ini terealisasi hasil dari kunjungan Gubernur Sumatera Selatan H. Herman Deru setelah terjadi banjir beberapa waktu lalu.

Talud betonisasi sungai yang ambruk

Saat itu Gubernur Sumatera Selatan H. Herman Deru langsung menginstruksikan jajarannya untuk sesegera mungkin melaksanakan proyek pembangunan betonisasi sungai menggunakan dana BanGub (Bantuan Gubernur) tahun anggaran 2023. Proyek betonisasi ini di kerjakan oleh Kontraktor CV. Jaya Sakti dengan nilai kontrak Rp. 3,772 miliar rupiah lebih.

Baca Juga :  Sanggar Tari Lim-lim Tampil Di Baturaja's Got Talent 2021

Tapi pekerjaan yang dilakukan oleh kontraktor CV. Jaya Sakti ini jauh dari harapan masyarakat yang sering dilanda banjir. Nampaknya di kerjakan asal jadi tanpa memikirkan dampaknya. Karena belum selesai dikerjakan dinding talud betonisasi sudah ambruk . Sehingga masyarakat nampak geram dengan insiden ini.

Saat di temui di lokasi, pelaksana proyek Aler mengatakan pada media Modern Terkini  Selasa 06/02/2024  bahwa itu kami kerja buru-buru untuk mengejar progres pembangunan.

“Sebenarnya dinding betonisasi belum terlalu kering untuk di timbun tanah menggunakan Excavator tapi atas perintah dari atasan untuk mengejar progres pembangunan kami lakukan. ” ucap Aler pelaksana CV. Jaya Sakti.

Baca Juga :  Mufti Audha Launching Baturaja Muslim Store
Diduga pondasi talud betonisasi tak sesuai, terancam hanyut jika hujan lebat

Lain lagi menurut Amin ketua RT 22 Kelurahan Sekar Jaya mengatakan bahwa mereka kerja semaunya tanpa memikirkan akibat dari pekerjaan yang asal-asalan sehingga masyarakat yang terdampak langsung dari banjir merasa tak nyaman dengan apa yang sudah di kerjakan oleh kontraktor CV. Jaya Sakti.

“Yang mereka kerjakan ini hanya menyusun batu karang dan juga agregat untuk Concrete ( Pengecoran) tidak sesuai aturan dan itulah hasilnya belum selesai sudah hancur belum lagi kalo hujan lebat . Kalo begini bagaimana mana masyarakat nyenyak tidurnya saat hujan deras” kata Amin

Baca Juga :  Anjangsana Ke Panti Asuhan Dan Purna Adhyaksa, Kajari OKU Berikan Tali Asih

Masyarakat berharap dengan proyek betonisasi sungai dana dari BanGub dapat bermanfaat bagi yang terdampak langsung karena sudah bertahun-tahun belum tersentuh pembangunan pengendalian banjir .(tim)

 

 

Print Friendly, PDF & Email

No More Posts Available.

No more pages to load.